Mencatat Lebih Mudah, Ini Dia Rekomendasi Software Akuntansi Koperasi

Koperasi bisa diartikan usaha yang mendayagunakan ekonomi anggotanya berdasarkan asas kekeluargaan. Meski bersifat kekeluargaan, tapi tetap perlu ada pencatatan pengoperasian koperasi. Memang ribet, tapi kini ada software akuntansi koperasi yang bisa lebih memudahkan, lho.

Jenis koperasi sendiri memiliki banyak macamnya. Meski begitu, pencatatan pengelolaan koperasi harus tetap dibuat. Sebab, hal ini memang harus bersifat transparan dan masih dalam prinsip koperasi itu sendiri.

Pencatatan pengelolaan koperasi ini juga bermacam-macam tergantung jenisnya. Namun, yang pasti tentu ada pencatatan mengenai keuangan koperasi. Untuk hal ini, tentu teknologi sudah berperan aktif dengan adanya software akuntansi koperasi.

Definisi software akuntansi koperasi

Software sendiri merupakan perangkat lunak berupa aplikasi atau program komputer. Umumnya, software bekerja menggunakan prinsip otomatisasi yang memudahkan dalam pemakaiannya.

Sedangkan, akuntansi koperasi lebih mengacu pada pencatatan pengelolaan koperasi. Lebih spesifik lagi, lebih mengarah ke pencatatan keuangan koperasi. Nah, software akuntansi koperasi merupakan program komputer untuk mencatat pembukuan koperasi.

Keunggulan software akuntansi koperasi

Tentu saja bukan tanpa sebab software akuntansi koperasi terus berkembang. Terlebih dengan gempuran teknologi, tidak heran jika jenis software ini sudah banyak macamnya. Hal ini juga didukung dengan manfaat yang didapatkan dalam penggunaanya.

  1. Mempermudah mencatat kegiatan koperasi

Kegiatan koperasi lebih mengarah pada kegiatan ekonomi para anggotanya, seperti simpan pinjam. Tidak hanya itu, maka dari itu ada juga koperasi serba usaha. Nah, di sanalah software akuntansi koperasi berperan.

Hal itu tentu saja karena setiap kegiatan pasti ada transaksi yang dilakukan, bukan? Karena harus bersifat transparan maka setiap transakasi harus jelas, ‘kan? Oleh sebab itu, perlu rutin dalam mencatat setiap transaksi yang terjadi di koperasi.

Tidak dipungkiri kalau secara manual, ada kesulitan tersendiri untuk pencatatan tersebut. Nah, software akuntansi koperasi ini, sudah menyediakan fitur untuk hal tersebut. Jadi, Anda tidak perlu membuat dan melakukan perhitungan karena sudah otomatisasi.

  1. Meningkatkan akurasi data

Dengan software yang sudah terotomatisasi, tentu tingkat akurasinya juga tinggi. Hal ini juga berdampak meminimalisasi terjadinya human error. Terutama, kesalahan dalam perhitungan atau dalam meng-entry data.

  1. Mempermudah mengelola dana anggota

Seperti yang Anda tahu kalau koperasi berasaskan kekelurgaan. Begitu pula dana yang dipakai merupakan milik para anggotanya. Nah, dengan pemakaian software akuntansi koperasi tentu mempermudah dalam pengelolaan tersebut.

Untuk mendata dana setiap anggota itu sulit, apalagi kalau anggotanya banyak. Kesalahan sedikit saja bisa mempengaruhi keberlangsungan koperasi. Namun, hal itu bisa diminimalisir dengan penggunaan software secara otomatisasi.

  1. Mempermudah menyusun laporan keuangan

Koperasi masuk ke dalam badan usaha, yang tentunya harus memiliki laporan keuangan. Untuk pembuatannya saja sudah memakan waktu karena tidak hanya satu laporan. Sedangkan, dengan software akuntansi koperasi, bisa men-generate laporan keuangan secara otomatis.

  1. Mempermudah mengatur sisa hasil usaha (SHU)

Tidak hanya laporan keuangan, SHU juga dapat secara otomatis diatur dan dibagi jika memakai software. Hal ini tentu lebih memudahkan dalam pengerjaannya, bukan, jika sudah terotomatisasi semua? Apalagi, meminimalisir kesalahan perhitungan dan pembagian SHU.

  1. Menghemat waktu dan tenaga

Nah, dengan kemudahan dalam penggunaan software akuntansi koperasi tentu lebih hemat, ‘kan? Karena semua sudah terotomatisasi tentu saja tenaga yang digunakan tidak besar. Terlebih lagi, penggunaan software membuat pengerjaan lebih cepat sehingga hemat waktu.

Macam-macam software akuntansi koperasi

Tidak dipungkiri, dengan kemajuan teknologi, software akuntansi koperasi banyak berkembang. Ada bermacam-macam software yang bisa Anda gunakan untuk kegiatan koperasi. Nah, kalau bingung, rekomendasi software ini bisa membantu Anda menentukannya.

  1. Softkop

Softkop menjadi rekomendasi pertama software akuntansi koperasi. Ini kerena softkop memiliki size yang kecil dan cukup ringan. Itu membuat software ini bisa digunakan di komputer dengan spesifikasi rendah.

Selain itu, sosftkop termasuk software yang mudah diinstal. Bukan hanya itu, sofware ini juga termasuk user friendly, lho. Sebab, interface yang digunakan juga cukup sederhana.

Meski begitu, software akuntansi koperasi ini memiliki fitur yang dapat membantu pengelolaan koperasi. Tidak hanya manajemen koperasi, tapi juga dapat melakukan pembukuan koperasi. Namun, softkop lebih diperuntukkan bagi koperasi simpan pinjam, ya.

  1. Koperasiku

Rekomendasi software akuntansi koperasi yang kedua bernama Koperasiku. Software yang satu ini merupakan buatan anak bangsa Indonesia, lho. Namun, yang lebih menarik lagi, software ini dapat diperoleh secara gratis.

Koperasiku sendiri merupakan software akuntansi koperasi berbasis web. Sedangkan untuk fungsinya sendiri, software ini lebih untuk koperasi simpan pinjam atau serba usaha.

Selain itu, Koperasiku juga menyediakan fitur yang user friendly, lho. Hal ini dapat dilihat dari format pembukuan yang mudah dimengerti. Maka dari itu, tidak heran software ini sudah banyak dipakai koperasi di Indonesia karena nyaman digunakan.

  1. KSP

KSP menjadi software akuntansi koperasi yang direkomendasi berikutnya. Namun, perlu diingat kalau software yang satu ini selalu melakukan upgrade. Maka dari itu, Anda harus tahu versi yang cocok untuk digunakan di koperasi.

Nah, jika memakai software ini disarankan minimal instal versi 1.2, ya. Sebab, untuk fitur pembukuan akuntansi, baru di-upgrade di versi tersebut. Ditambah lagi, baru mulai dari versi 1.2, pembukuan di KSP bisa dalam format excel.

Selain itu, fitur-fitur di software akuntansi koperasi juga selalu diperbaharui. Hal ini membuat Anda perlu meng-upgrade versi terbaru. Tapi, kalau misal tidak ada bug ataupun sudah cocok dengan satu versi, tidak masalah, sih.

  1. Smartcoop

Nah, kalau Anda mencari software akuntansi koperasi yang lengkap, Smartcoop jawabannya. Bukan hanya itu, Smartcoop juga tersinkronisasi dengan database. Hal ini membuat software dapat menyimpan banyak data.

Tentu saja bukan itu saja kelebihan software akuntansi koperasi ini. Smartcoop ini dapat dipakai untuk berbagai jenis koperasi, lho. Sedangkan fiturnya ada login, master, simpan pinjam, pembukuan, hingga laporan keuangan.

  1. Accurate Accounting

Software yang satu ini pasti sudah tidak asing lagi, ‘kan? Apalagi di kalangan anak akuntansi dan keuangan. Memang ini biasanya dipakai untuk pembukuan keuangan dan akuntansi.

Meski begitu, Accurate salah satu software akuntansi koperasi yang direkomendasikan, lho. Tentu saja ini bukan semata karena software-nya mudah dipahami, ya. Sebab, fitur-fitur accurate juga mendukung kegiatan koperasi.

  1. Koperasi Simpan Pinjam

Ini menjadi software terakhir yang direkomendasikan. Sama halnya dengan KSP, ada beberapa versi software Koperasi Simpan Pinjam. Nah, disarankan lebih baik memakai yang versi 4.0.

Seperti namanya, software akuntansi koperasi ini dikhususkan untuk koperasi simpan pinjam. Terlebih fiturnya juga mendukung, seperti fitur pinjaman dan angsuran. Ada pula fitur tabungan dan pembagian SHU, serta fitur akuntansi.

Itulah software akuntansi koperasi yang direkomendasikan. Namun, Anda juga harus tahu software yang cocok digunakan dengan jenis koperasinya, ya. Terlebih, fitur-fiturnya yang dapat mendukung kegiatan koperasi.

Bagikan Postingan:

Facebook
Twitter
LinkedIn

Artikel Terkait

Saatnya Mulai Mencoba Upgrade Bisnis Anda Ke Level Selanjutnya

Percayakan pada kami untuk membantu dalam teknis bisnis Anda

©2023 Starfield Indonesia - All rights reserved