Jasa Penjual Software Klinik dan Apotek Terpercaya Produk Indonesia

Pemanfaatan digitalisasi dalam dunia kesehatan tidak luput dari perhatian masyarakat. Pasalnya, saat ini ditemukan adanya software klinik dan apotek di mana software tersebut membantu para pemilik klinik, apoteker, dan rumah sakit. Lantas, bagaimana software tersebut berfungsi?

Tentunya, ada sejumlah fitur atau benefit yang akan didapatkan oleh pengguna dalam memakai software tersebut. Untuk merasakan manfaat dari software tersebut, Anda juga perlu mengetahui jasa penjual terpercaya dari software klinik maupun apotek.

Berikut akan diuraikan pembahasan seputar jasa penjual software tersebut yang akan dibahas secara informatif.

Sekilas Tentang Software Klinik dan Apotek

Bergerak layaknya payung yang menaungi bidang administrasi dalam dunia klinik, software membuat segala data di dalamnya teratur secara automasi. Harus diakui, inovasi tersebut tidak lepas dari perkembangan teknologi yang membuat segala hal menjadi praktis dengan bantuan digitalisasi.

Tentu saja, berkutat dengan setumpuk kertas terkait administrasi di era digital ini menunjukkan keprimitifan. Terlebih, jika dalam administrasi tersebut sepenuhnya ditulis tangan. Di samping memakan banyak waktu, hal itu membuat para pekerja medis maupun non medis membuang banyak tenaga.

Berangkat dari permasalahan tersebut, software klinik maupun apotek ini akan menciptakan perubahan yang signifikan yang membuat bidang administrasi beranjak pada sifat serba praktis. Pola sifat tersebut akan membuat tenaga kerja medis akan dapat merasakan fungsi dari software tersebut secara efektif dan efisien.

Fungsi Software Klinik dan Apotek

Nah, selain fungsi software tersebut pada pembahasan sebelumnya, tentu terdapat fungsi lainnya yang secara rinci akan memberikan Anda gambaran yang lebih jelas. Seperti apakah fungsi tersebut?

Mengatasi Rekam Medis Pasien Secara Teratur

Penting bagi para pekerja medis untuk mengetahui rekam medis pasien. Hal tersebut dikarenakan rekam medis pasien dapat membantu tenaga medis dalam memperoleh informasi terkait dengan identitas pasien dan pengobatan. Dengan kata lain, rekam medis tersebut menjadi sebuah catatan yang mengidentifikasi suatu pasien dalam hal riwayat pemeriksaan.

Mengatasi Kesulitan dalam Laporan Data

Setiap usaha memiliki kegiatan evaluasi yang merujuk pada laporan data keuangan, tidak terkecuali dalam dunia klinik atau apotek. Nah dalam hal ini, software akan membantu dalam penyusunan sejumlah data yang dapat diatur secara digital dan terstruktur.

Terbentuknya Sistem Keuangan yang Transparan

Tidak jarang ditemukan pihak pekerja yang terlibat dalam suatu usaha melakukan penipuan. Hal itu dapat berupa penutupan terhadap income yang masuk atau bahkan pencurian dana. Hal tersebut akan membuat sebuah usaha mengalami kerugian dan timbulnya sifat saling curiga antar pihak.

Oleh karena itu, software akan beroperasi untuk membuat hal yang berkaitan dengan administrasi atau keuangan dengan serinci-rincinya. Anda akan dapat mengetahui pengeluaran, pemasukan, atau keuntungan yang diperoleh untuk kemudian dapat dijadikan tolak ukur dalam pengelolaan administrasi.

Nah, dari tiga fungsi di atas dapat disimpulkan bahwa software klinik maupun apotek sangat diperlukan karena mengatasi banyak persoalan yang umum terjadi dalam suatu bisnis.

Jasa Penjual Software Klinik dan Apotek

Setelah membaca uraian di atas, apakah Anda sudah langsung tertarik untuk memanfaatkan software yang disebut-disebut tersebut? Tenang saja, kami akan merekomendasikan jasa penjual software terpercaya untuk klinik dan apotek. Perlu diketahui, jasa ini merupakan sotware klinik yang diciptakan oleh anak bangsa yang secara khusus membantu seluruh kebutuhan klinik.

Untuk itu, kami akan memperkenalkan StarClinic by Starfield sebagai jasa penjual software yang recommended. Software yang ditawarkan oleh StarClinic ini memiliki sejumlah fitur yang dilengkapi dengan modul yang sangat rinci.

Sebagai inovasi dari teknologi, software ini akan dapat meningkatkan pelayanan yang diberikan oleh klinik atau apotek dalam berbagai aspek. Secara khusus, karena software ini berkaitan dengan administrasi, maka akan mencakup banyak hal yang akan sangat menguntungkan.

Dengan latar belakang tersebut, StarClinic by Starfield hadir untuk mengatasi berbagai persoalan suatu klinik atau apotek dengan sejumlah fitur yang ditawarkan. Lalu, apa saja fitur tersebut?

Fitur yang Ditawarkan StarClinic by Starfield

Manajemen Klinik yang Mudah

Berbicara tentang manajemen tentu tidak luput dari proses pengelolaan, perencanaan, atau pengawasan terhadap sesuatu. Dalam hal ini, sejumlah proses tersebut mencakup segala pengelolaan dalam klinik dan apotek di mana suatu software dan fungsinya digunakan.

Nah, adanya software ini menawarkan kemudahan yang akan dirasakan oleh penggunanya. Kemudahan tersebut dapat berupa data yang dapat diakses secara online oleh seluruh pihak medis atau pengguna. Hal ini tentu akan sangat membantu para pekerja medis sehingga kemudian software ini berfungsi secara maksimal dalam klinik atau apotek.

Mencetak Surat yang Diperlukan

Dalam bidang administrasi, surat juga tidak lepas dari hal yang berkaitan dengan dokumen pasien. Seperti klinik atau apotek pada umumnya, software ini juga menawarkan fitur surat-surat tersebut seperti surat sehat, surat sakit, dan surat rujukan.

Tidak dapat dipungkiri, ketiga surat tersebut sangat penting bagi pasien di mana setiap surat tersebut menandakan riwayat atau kondisi kesehatan suatu pasien. Misalnya, surat rujukan dibutuhkan seorang pasien sebagai surat petunjuk pengobatan atau permohonan untuk pengobatan lebih lanjut kepada tenaga medis yang lebih ahli.

Mengatur Laba dan Rugi

Mengetahui laba dan rugi dalam suatu usaha merupakan hal yang penting untuk dilakukan. Dalam hal ini, software dengan fiturnya akan membantu dalam pengaturan laba dan rugi yang diperoleh. Tentunya, setiap pebisnis pasti menginginkan keuntungan yang akan menjadi pemasukan bagi perusahaan.

Meskipun kerugian merupakan suatu hal yang biasa terjadi, namun software ini bergerak untuk meminimalisir kerugian tersebut. Sehingga, suatu perusahaan akan selalu berusaha untuk melakukan peningkatan dalam kinerja usahanya yang kemudian dapat mewujudkan keinginannya menjadi salah satu perusahaan yang ternama.

Adapun fitur lainnya yang akan segera hadir dalam layanan StarClinic yakni BPJS di mana hal ini akan sangat membantu para pemegang kartu BPJS. Tidak hanya itu, beberapa fitur lainnya yakni kas dan bank, kasir all departmen, jadwal dokter, farmasi, laporan klinik lengkap, radiologi, dan lain-lain.

Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa ada banyak keuntungan yang akan didapatkan oleh pelanggan StarClinic yang memanfaatkan fiturnya. Mereka tidak akan menyesal karena software tersebut akan meringankan pekerjaannya dalam suatu klinik dan apotek.

Nah, Anda tidak perlu khawatir. Beberapa fitur yang telah diuraikan di atas akan Anda dapatkan dengan harga 250 ribu rupiah dalam setiap bulannya jika berlangganan. Tentu saja, harga tersebut sangat worth it mengingat beragam fitur yang dimiliki. Oleh karena itu, Anda tidak perlu ragu untuk membeli software dari StarClinic by Starfield.

Demikian ulasan mengenai software klinik dan apotek yang akan sangat membantu Anda para pekerja medis atau non medis. Jika Anda ingin menjadi pengguna jasa Starclinic by Starfield, kunjungi website www.starfield.id untuk informasi yang lebih lengkap.

Bagikan Postingan:

Facebook
Twitter
LinkedIn

Artikel Terkait

Saatnya Mulai Mencoba Upgrade Bisnis Anda Ke Level Selanjutnya

Percayakan pada kami untuk membantu dalam teknis bisnis Anda

©2023 Starfield Indonesia - All rights reserved